4/20/08

Bos Intel akan datang ke Indonesia

Bos Intel akan datang ke Indonesia




Craig R. Barrett (ist.)

Jakarta - Selain Bill Gates, bulan Mei nanti Indonesia juga akan kedatangan tamu dari produsen komputer ternama dari Amerika. Adalah Dr. Craig R. Barrett, Chairman Intel, dijadwalkan akan sowan ke Indonesia pada 14-16 Mei mendatang.

Kedatangan Barrett ke Indonesia pastinya bukan tanpa alasan. Bos Intel itu akan mengumumkan program Intel World Ahead, yaitu program edukasi digital untuk Indonesia, sejalan dengan gerakan meningkatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) di Indonesia menyambut '100 tahun Kebangkitan Nasional'.

"Tujuan Intel, dengan program World Ahead, adalah untuk memanfaatkan teknologi untuk pengembangan sosial dan ekonomi," kata Intel Indonesia Country Manager Budi Wahyu Jati, melalui keterangan resmi yang diterima detikINET, Jumat (18/4/2008).

Barret yang juga menjabat sebagai penasehat pengembangan pendidikan di Amerika Serikat dan seluruh dunia, dijadwalkan akan bertemu dengan para pejabat pemerintah, kalangan pendidik, pelajar dan perusahaan operator telekomunikasi, untuk mendiskusikan beberapa hal seputar teknologi, peningkatan proses belajar mengajar dan kemudahan mendapatkan koneksi Internet pita lebar (broadband internet access).

Di bawah payung program Intel World Ahead inilah, Intel bekerja sama dengan pemerintah dan badan pendidikan lokal di seluruh dunia untuk fokus mengembangkan empat bidang utama, yaitu akses ke teknologi dengan harga terjangkau, konektivitas ke internet, pendidikan untuk semua umur dan konten yang relevan dengan kebutuhan lokal.


sumber : detikinet.com
Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 komentar: on "Bos Intel akan datang ke Indonesia"

Post a Comment

Thank's ya.. udah mau baca..

Jangan Lupa Tulis Komentarnya dong.. biar blog ini lebih maju..